sinargunung.com, Jakarta | Wakil Ketua Baleg DPR RI Sturman Panjaitan menegaskan DPR akan memaksimalkan pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU) Perampasan Aset demi merespons aspirasi masyarakat yang ingin prosesnya dipercepat.
Sturman menyebut, RUU ini sudah mulai dibahas sejak Senin (1/9) dan kini masih dalam tahap penyusunan. Ia memastikan Baleg akan melibatkan partisipasi publik agar aturan yang dihasilkan tidak jauh dari pemahaman masyarakat.
Politisi PDI-Perjuangan itu juga menekankan, RUU ini harus disusun hati-hati karena terkait pidana dan berpotensi bersinggungan dengan undang-undang lain. “Aturannya harus searah dan tidak saling bertentangan,” tegasnya.Rrd
